Bisnis Online

Apakah Anda Cukup Bernilai di Instagram?

Apa alasan utama melihat konten dan menggunakan Instagram (IG)? Ada yang bilang banyak konten ‘bening’ di sana. Bisa melihat gadis cantik, cowok ganteng, video singkat yang menarik, dan visualisasi yang mempunyai makna khusus.

 

Menilik fasilitas IG yang hanya bisa upload foto dan video, maka penggunanya seolah ‘dipaksa’ oleh IG untuk menyajikan konten yang bernilai tinggi. Lihat saja akun-akun milik selebriti dan selebgram yang mempunyai banyak follower. Mereka punya foto, gambar, atau video dan kalimat status (caption) yang terkesan spesial.

 

Menurut data pengguna media sosial di Indonesia tahun 2016, hasil riset dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) dan Polling Indonesia, popularitas Instagram di Indonesia berada di bawah Facebook. Meninggalkan Youtube, Google+ dan bahkan Twitter.

bisnis online pic 2 70

Pertanyaannya adalah: Apa alasan netizen ketika menggunakan IG sebagai media sosial tambahan? Bisa jadi untuk upload momen spesial, berteman, hiburan, berbagi informasi, membangun citra pribadi dan institusi (branding), bahkan bisa untuk berjualan di sana. Anda tinggal pilih alasannya. Ingin dikenal sebagai apa dan siapa di IG.

 

Semenjak IG mengijinkan penggunanya memiliki 5 akun berbeda dalam satu aplikasi, semakin banyak alasan untuk memanfaatkannya. Banyak cerita bahagia di sana. Salah satu contoh adalah berhasil mendapatkan rejeki berlimpah dari berjualan di IG.

 

Keberhasilan bisnis di IG telah diutarakan oleh @haykalkamil (artis) dan @sindyfitria_ (mahasiswi semester 2) dalam seminar beberapa waktu lalu di sebuah universitas negeri di Denpasar dan di sebuah workshop di sebuah komunitas bisnis.

 

Haykal bersama kakak (Zaskia Adya Mecca) yang juga artis sukses berbisnis hijab di IG. Mereka memanfaatkan popularitas sebagai artis dengan kegiatan yang menguntungkan di IG. Di sisi lain, berangkat dari kebosanan ber-selfie ria, Sindy yang waktu dulu masih kelas 3 SMP iseng upload gambar-gambar asesoris wanita. Asesoris itu produk bisnis milik orang tuanya. Ternyata beberapa minggu kemudian ada pembeli dari Jakarta. Sindy dapatkan keuntungan dari IG!

 

Aktivitas berbisnis di IG telah dilakoni selama 4 tahun ini oleh Sindy. Keuntungan dari bisnis digunakan untuk uang saku, biayai sekolah dan bisa beli mobil sendiri. Ada 2 akun IG yang dikelola oleh Sindy yaitu pribadi dan bisnis. Tata kelola akun-akun tersebut tidak sembarangan dalam upload. Terlihat ada nilai ‘beauty in me’-nya.

 

Pada akhirnya, akan ada pertanyaan dalam hati, konten (foto atau video) apa yang seharusnya kita upload ke IG? Perlu dipahami bahwa orang harus punya alasan kuat kenapa mereka harus follow atau menyukai postingan kita.

 

Dari beragam alasan, salah satu hal penting yang harus dipahami adalah, konten itu tak perlu bagus, tapi harus bernilai. Karena tidak cuma nilai estetika atau keindahannya saja yang membuat orang tertarik, tapi bisa juga nilai informasi atau hiburan yang disampaikan lewat konten kita.

 

Oleh Hendra W Saputro (BOC Indonesia)

IG: hendraws | www.boc.co.id

RELATED NEWS

Top
https://www.infopedas.com/wp-content/uploads/2021/09/logo-pedas.png